Israel Tak Terbendung, Kini Lolos ke Perempat Final – Berita Hiburan

by

Pahami.id – Kiprah Timnas Israel U-20 di Piala Dunia U-20 2023 tak terbendung. Teranyar, tim yang ditolak masuk Indonesia sukses melaju ke babak perempat final, Rabu (31/5/2023).

Israel melaju ke perempat final setelah mengalahkan Uzbekistan. Pada babak 16 besar di Estadio Malvinas Argentinas, Mendoza, Israel menang tipis 1-0.

Tim Ofir Haim menghadapi lawan yang kuat dari Uzbekistan di sebagian besar pertandingan. Mereka baru berhasil mencetak gol kemenangan di menit akhir.

Anan Khalaili menjadi pahlawan kemenangan Israel lewat golnya pada menit ke-90+7. Skor tetap 1-0 hingga akhir.

Di babak perempat final, Israel masih menunggu lawan antara Brazil dan Tunisia yang akan bermain di babak 16 besar Piala Dunia U-20 2023 pada Kamis (1/6/2023) pukul 00.30 WIB.

Di pertandingan lain, Amerika Serikat menjadi tim kedua setelah Israel yang melaju ke perempat final.

Amerika Serikat melaju ke babak 16 besar setelah mengalahkan Selandia Baru. Tak tanggung-tanggung, mereka menang 4-0.

Di babak perempat final, Amerika Serikat masih menunggu calon lawan antara Gambia dan Uruguay yang akan saling bertemu dalam laga 16 besar di Estadio Unico Madre de Ciudades, Jumat (2/6/2023) pukul 00.30 WIB.