Buka Konser di Jakarta dengan Blue Hour, TXT Bikin Fans Histeris Tampil Bak Pangeran – Berita Hiburan

by

Pahami.id – Boyband asal Korea Selatan Tomorrow X Together alias TXT akhirnya menjawab kerinduan penggemar Indonesia, lewat konser Act: Sweet Mirage. Acara ini digelar di Beach International Stadium Ancol, Rabu (9/8/2023).

Konser ini dibuka dengan tembakan laser yang menakjubkan. Serba biru dengan lima layar yang menyatu, dan membentuk tampilan seperti langit malam.

Rasa kagum penggemar TXT, MOA tidak berhenti sampai disitu. Mereka berteriak histeris saat melihat sang idola tampil bak pangeran.

Boyband Tomorrow X Together alias TXT sukses menggelar konser bertajuk ACT: SWEET MIRAGE di Beach International Stadium Ancol, Jakarta Utara pada Rabu (9/8/2023). [Pahami.id/Sumarni]

Para personel TXT mengenakan busana seperti bangsawan saat menyanyikan ‘Blue Hour’ dan ‘Can’t We Just Leave The Monster Alive’. 

“Hai, aku pangeran kalian, Hueningkai,” sapa salah satu member TXT dari atas panggung.

Beomgyu melanjutkan sapaan kepada penggemar sambil mengatakan rindu pada mereka.

Boyband Tomorrow X Together alias TXT sukses menggelar konser bertajuk ACT: SWEET MIRAGE di Beach International Stadium Ancol, Jakarta Utara pada Rabu (9/8/2023). [Pahami.id/Sumarni]
Boyband Tomorrow X Together alias TXT sukses menggelar konser bertajuk ACT: SWEET MIRAGE di Beach International Stadium Ancol, Jakarta Utara pada Rabu (9/8/2023). [Pahami.id/Sumarni]

“Kami sangat merindukan kalian. Aku cinta padamu,” ucapnya.

TXT melanjutkan aksi panggungnya lewat lagu ‘No Rules’ dan ‘Cat and Dog’. Mereka juga mengajak penggemar bermain lighstick.

Dalam kesempatan ini, TXT sukses menghibur para penggemar dengan membawakan lebih dari 20 lagu. Termasuk lagu terbarunya, Blue Spring hingga Do It Like That.

Sebagai informasi, ini merupakan konser kedua TXT di Indonesia. Sebelumnya, Soobin cs menggelar konser bertajuk Act: Lovestick pada Oktober 2022.