Ratusan warga terlihat meninggalkan rumahnya di Kota Aleppo, Suriah utara, Rabu (7/1), menyusul bentrokan antara pasukan pemerintah Suriah dan kelompok SDF Kurdi.
Pemerintah Suriah menyatakan wilayah Sheikh Maqsoud dan Ashrafiyah sebagai sasaran militer yang sah.
Sekitar 10 ribu orang dikabarkan mengungsi menggunakan bus yang disediakan pemerintah.
Pertempuran tersebut mengganggu aktivitas sipil, menutup bandara Aleppo, jalur utama menuju Türkiye, dan menghentikan operasi di kawasan industri.
Pemerintah di Damaskus mengatakan operasi militer tersebut dilakukan sebagai respons terhadap serangan roket dan drone dari wilayah SDF, sementara Kurdi menuduh pemerintah bertanggung jawab atas eskalasi yang mengancam warga sipil.

