Pahami- Resep Tumis Kacang Panjang dan Ayam, Lezat Mantap Untuk Lauk Bekal

by


Jakarta

Tumis kacang panjang yang sederhana ini bisa jadi lauk enak akhir bulan. Daging ayam yang gurih juicy dengan kacang panjang yang renyah bikin tumisan jadi lezat.

Beragam tumisan sayuran bisa jadi pilihan lauk praktis yang gampang dibuat untuk bekal. Seperti kacang panjang yang kaya nutrisi dan renyah enak dibuat tumisan.

Dipadukan dengan dgaing paha ayam yang juicy sedikit berlemak, rasanya makin gurih. Bumbunya memakai cabe dan sedikit rempah untuk memberi rasa sedikit pedas.


Pilih kacang panjang muda dan segar agar tumisan sedap rasanya. Untuk membuat tumis kacang panjang dan ayam ini, ikuti saja petunjuk resep di bawah ini.

Resep Tumis Kacang Panjang dan Ayam

Ditambah sedikit daging ayam, tumis kacang panjang ini jadi gurih spesial rasanya.

DurasiTingkat KesulitanPorsi
30 menitmudah6
Daerah Asal Masakan : Indonesia
Kategori Masakan : sayur

Bahan Bahan

  • 3 sdm minyak sayur
  • 1 cm lengkuas, memarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 150 g daging paha ayam, potong-potong
  • 6 helai kacang panjang, potong-potong
  • 150 ml air
  • 1 sdm kaldu jamur
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • Bumbu Halus:
  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 buah cabe merah
  • 2 cm kunyit
  • 1 sdt terasi goreng
  • 2 sdt garam

Cara Memasak:

  1. Panaskan minyak, tumis Bumbu Halus hingga harum. Masukkan daun salam dan lengkuas, aduk hingga layu.
  2. Tambahkan potongan daging paha ayam, aduk hingga aku dan warnanya putih.
  3. Masukkan kacang panjang, kaldu jamur, merica dan air. Aduk hingga rata.
  4. Tutup wajan masak hingga kacang panjang lunak dan ayam lunak serta kuah menyusut.
  5. Angkat dan sajikan hangat.
Kacang panjang untuk orak-arik kacang panjangKacang panjang untuk tumis kacang panjang dan ayam. Foto: iStock

Tips membuat tumis kacang panjang dan ayam:

1. Kacang panjang ada yang hijau tua dan ada yang hijau putih. Pilih yang muda dan segar agar tumisan enak rasanya.
2. Jika suka sedikit berlemak, kulit ayam bisa dipakai bersama dagingnya.

Simak Video “”

(odi/odi)



Source link