Pahami- Resep Kue Putri Salju Mete, Renyah dan Lumer di Mulut

by



Jakarta

Kue putri salju identik sebagai kue Lebaran. Baluran gula bubuknya yang mirip salju menjadi asal-usul penamaan kue ini. Cita rasanya manis sedang meskipun dilumuri gula halus.

Menambahkan kacang mete giling ke dalam kue putri salju akan membuat rasanya semakin lezat dengan karakter sedikit gurih. Tambahan bahan ini juga yang membuat tekstur kuenya yang lembut menjadi agak renyah. Meski begitu, kue putri salju tetap lumer di mulut.

Karena harganya yang relatif mahal, kacang mete tidak ditambahkan terlalu banyak ke dalam adonan kue. Berikut bahan-bahan kue putri salju kacang mete dan cara membuat selengkapnya.


Resep Kue Putri Salju Mete

DurasiTingkat KesulitanPorsi
60 Menit10

Bahan-bahan:

  • 300 g mentega
  • 3 kuning telur ayam
  • 100 g gula bubuk, ayak
  • 200 g kacang mete panggang, giling halus
  • Ayak menjadi satu:
  • 200 g tepung terigu
  • 100 g tepung maizena
  • 50 g susu bubuk full cream
  • Taburan:
  • 200 g gula donat.

Cara Membuat Kue Putri Salju:

  1. Biarkan mentega melunak dalam suhu ruang.

  2. Kocok mentega bersama gula bubuk hingga lembut.

  3. Tambahkan kuning telur dan kocok hingga tercampur rata.

  4. Masukkan campuran tepung dan susu bubuk bertahap sambil aduk perlahan hingga menyatu dan menjadi adonan lembut.

  5. Bentuk atau cetak adonan sesuai selera, lalu susun cetakan adonan di atas loyang datar.

  6. Panggang dalam oven yang telah dipanaskan dengan suhu 150 C, selama 20 menit atau hingga matang.

  7. Angkat dari oven, lepaskan kue dari loyang.

  8. Balurkan gula donat selagi kue masih panas hingga terbalut merata.

Tips Membuat Kue Putri Salju Mete

Agar pembuatan kue putri salju berhasil, simak tips berikut ini:

  • Mentega dan gula cukup dikocok menggunakan mixer berkecepatan rendah. Bisa juga gunakan kocokan kawat.
  • Hindari mengocok mentega dan gula terlalu kencang dan lama agar adonan tidak menjadi encer.
  • Sesuaikan suhu pemanggangan kue dengan kondisi oven masing-masing.
  • Baluran gula donat dapat dicampur dengan gula halus biasa.
  • Proses pelumuran gula dilakukan selagi kue masih panas agar gula menempel dengan sempurna.

(azn/fds)



Source link