Pahami- Resep Hati Sapi Tumis Lada Hitam, Pedas Hangat Untuk Lauk Nasi

by


Jakarta

Dapat bagian hati sapi saat Iduk Adha, tak harus dibuat sambal goreng. Hati sapi enak ditumis dengan bawang, cabe hijau dan lada hitam. Pedas gurih rasanya.

Olahan hati sapi yang paling populer adalah sambal goreng atau dibuat sate. Meniru sajian restoran, hati sapi juga enak dibuat tumisan dengan bumbu sederhana.

Seperti bawang bombay, bawang putih dan cabe hijau. Selain menambah aroma harum juga memberi rasa pedas renyah yang enak. Cocok dipadukan dengan hati sapi yang gurih.


Tambahkan potongan kentang untuk menambah isian tumisan hati sapi. Dalam beberapa menit sajian hati sapi lada hitam bisa dinikmati dengan nasi hangat. Berikut ini resep selengkapnya.

Resep Hati Sapi Tumis Lada Hitam

Gurih empuk hati sapi dibumbui lada hitam dan cabe hijau yang renyah pedas. Mantap!

DurasiTingkat KesulitanPorsi
45 menitmudah6
Daerah Asal Masakan : Indonesia
Kategori Masakan : hati sapi

Bahan Bahan

  • 500 g hati sapi, potong dadu 1 cm
  • 500 g kentang, kupas, potong dadu 1 cm
  • minyak goreng
  • 1/2 butir bawang bombay, iris tipis
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 3 buah cabe hijau, iris serong kasar
  • 2 sdm lada hitam, memarkan kasar
  • 4 sdm saus tiram
  • 3 sdm kecap manis
  • 1 sdm kaldu jamur
  • 1 sdt garam
  • 100 ml air

Cara Memasak:

  1. Goreng hati sapi hingga setengah kering lalu tiriskan.
  2. Goreng potongab kentang hingga lunak tetapi tidak terlalu keirng, angkat dan tiriskan.
  3. Panaskan 4 sdm minyak dalam wajan, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga layu dan wangi.
  4. Tambahkan cabe hijau, aduk hingga layu.
  5. masukkan hati api dan kentang, aduk hingga menyatu.
  6. Bumbui dengan saus tiram, kecap manis, merica hitam, kaldu jamur dan garam. Aduk hingga rata.
  7. Tuangi air, masak hingga hingga air menyusut dan kuah mengental.
  8. Angkat dan sajikan hangat.

Cara Mengolah Hati Sapi yang BenarHati sapi untuk hati sapi tumis lada hitam. Foto: iStock

Tips membuat Hati Sapi Tumis Lada Hitam:

1. Pastikan memakai hati sapi yang warnanya cokelat kemerahan merata dan tak ada bagian yang keras atau berparut.
2. Sebaiknya goreng hati sapi setengah kering agar aromanya tak anyir dan tetapi empuk gurih.
3. Untuk mendapatkan aroma dan rasa pedas lada hitam, memarkan lada hitam saat akan dipakai.

Simak Video “”

(odi/odi)



Source link