Pahami- Resep Bubur Sagu ala Thailand yang Lembut Gurih Manis

by


Jakarta

Bubur dari potongan adonan kanji ini murah meriah dan gampang dibuat. Rasanya kenyal-kenyal legit dengan rendaman kuah santan yang creamy gurih.

Di Thailand dikenal dengan sebutan ‘krong krang’ karena bentuk adonan kanji yang mirip alur atau saluran merujuk pada bentuknya yang melengkung dengan alur-alur di permukaannya.

Selain dicetak bentuk bersalur, krong krang bisa dibuat dengan bentuk silinder yang dipotong-potong sehingga lebih praktis. Setelah direbus matang dan lunak barulah potongan adonan dicampur dengan santan.


Rasanya kenyal-kenyal dengan kuah santan dan sedikit manis. Bubur ini bisa dimakan hangat atau dingin untuk takjil buka puasa. Membuatnya mudah dan berikut ini resep selengkapnya.

Resep Bubur Sagu ala Thailand

DurasiTingkat KesulitanPorsi
60 menitmudah6
Daerah Asal Masakan : Thailand
Kategori Masakan : camilan

Bahan Bahan

  • 120 g tepung tapioka
  • 2-3 sdm tepung beras
  • 1 sdm gula pasir
  • 1/4 sdt garam
  • 120 ml air mendidih
  • pewarna makanan sesuai selera
  • Kuah Santan:
  • 500 ml santan sedang
  • 100 g gula pasir
  • 1 lembar daun pandan, potong-potong
  • 1/2 sdt garam

Cara Memasak:

  1. Campur tepung tapioka, tepung beras, gula dan garam dalam wadah, aduk rata.
  2. Tuangi air mendidih, aduk rata dan uleni hingga kalis.
  3. Bagi adonan menjadi 2-3 bagian dan beri pewarna sesuai selera.
  4. Bentuk masing-masing adonan menjadi bulat panjang.
  5. Potong-potong melintang 1 cm.
  6. Didihkan air secukupnya dalam panci, rebus potongan adonan hingga mengapung dan matang. Angkat dan tiriskan.
  7. Kuah Santan: Rebus dan masak semua bahan hingga mendidih dan masak. Matikan api.
  8. Masukkan potongan adonan kanji yang sudah direbus. aduk-aduk.
  9. Sajikan hangat atau dingin dengan tambahan es batu.

Tepung tapiokaTepung tapioka untuk bubur sagu. Foto: iStock

Tips membuat bubur sagu ala Thailand:

1. Adonan sagu bisa dibentuk lain sesuai selera, seperti dibentuk gulungan kecil beralur memakai punggung garpu atau dibentuk bola-bola kecil.
2. Adonan sagu bisa diberi pewarna sesuai selera, bisa juga memakai pasta cokelat atau kopi jika suka rasa berbeda.

Simak Video “Video: BPOM Akan Awasi Takjil Selama Ramadan

(odi/odi)



Source link