Nangka muda yang empuk enak diolah jadi gulai dengan kuah santan. Ada yang berbumbu kunyit, berbumbu cabe merah dan rempah lengkap. Gurih sedap rasanya.
Karena teksturnya empuk, kokoh dan berserat nangka muda sering dijadikan pengganti daging. Selain dibuat gudeg dan isian sayur asem, nangka muda paling enak dibuat gulai.
Bisa dipadukan dengan kacang panjang dan bumbu rmepah serta cabe yang gurih pedas. Atau dibumbui banyak kunyit hingga aromanya harum dan rasanya gurih mantap.
Tak kalah sedap, gulang cubadak ala RM Padang. Kuah santannya tidak pekat tetapi rasanya gurih lezat. Tiga pilihan gula nangka muda ini bisa jaid menu makan siang enak di akhir pekan.
Daftar Isi
1. Resep Gulai Nangka Muda Kacang Panjang
Gulai nangka muda ini rasanya pedas sekaligus gurih. Makin sedap ditambah kacang panjang.
Durasi
Tingkat Kesulitan
Porsi
60 menit
mudah
6
Daerah Asal Masakan : Indonesia
Kategori Masakan : sayuran
Bahan Bahan
750 g nangka muda, potong kasar
8 helai kacang panjang, potong-potong 3 cm
4 lembar daun jeruk
3 lembar daun salam
3 cm lengkuas, memarkan
1 batang serai, memarkan
3 butir cengkih
3 cm kayumanis
3 butir kapulaga
1 sdt cabe merah bubuk
1 liter santan sedang
10 buah cabe rawit merah
Bumbu Halus:
5 buah cabe merah besar
5 buah cabe rawit merah
7 butir bawang merah
3 siung bawang putih
1/2 sdt jintan
1/2 sdt merica butiran
2 sdt garam
Cara Memasak:
Didihkan air secukupnya dalam panci, rebus nangka muda hingga empuk lalu angkat dan tiriskan.
Panaskan 5 sdm minyak, tumis Bumbu Halus hingga matang dan harum.
Tambahkan daun jeruk, daun salam, lengkuas, serai, cengkih, kayu manis, kapulaga dan cabe bubuk.
Aduk hingga semuanya layu dan harum lalu angkat.
Masukkan ke dalam panci, tambahkan nangka muda, kacang panjang dan cabe rawit lalu tuangi santan.
Masak dengan api kecil hingga kuah menyusut dan agak kental lalu angkat. Sajikan hangat.
2. Resep Gulai Nangka Muda Bumbu Kuning
Resep Gulai Nangka Muda Foto: Getty Images
Kuah santan berbumbu kunyit dan rempah segar membuat gulai nangka muda semakin sedap dan lezat.
Durasi
Tingkat Kesulitan
Porsi
45 menit
mudah
6
Daerah Asal Masakan : Indonesia
Kategori Masakan : sayuran
Bahan Bahan
1 kg nangka muda
3 lembar daun salam
5 lembar daun jeruk
2 batang serai, memarkan
5 cm lengkuas, memarkan
1.5 liter santan sedang
2 sdt gula pasir
3 sdt garam
2 sdm kaldu jamur
500 ml santan kental
Bumbu:
3 buah cabe merah keriting
6 butir kemiri
8 butir bawang merah
5 siung bawang putih
1 cm jahe
5 butir kapulaga
6 cm kunyit
Cara Memasak:
Bumbu: Giling halus semua bahan bumbu dengan ulekan atau blender. Sisihkan.
Potong-potong kasar nangka muda. Kemudian rebus dalam air secukupnya hingga lunak. Angkat dan tiriskan.
Tuang santan sedang dalam panci, tambahan Bumbu Halus, daun salam, daun jeruk, serai dan lengkuas. Masak hingga mendidih.
Masukkan nangka rebus, tambahkan gula, garam dan kaldu jamur.
Masak dengan api kecil hingga bumbu meresap dan kuah santan agak susut.
Masukkan santan kental, aduk-aduk hingga mendidih dan bumbu meresap.