Berita Polisi Tembak Mati 2 ‘Teroris’ Pelaku Penembakan di Pengadilan Turki

by


Jakarta, Pahami.id

POLISI Turki menembak mati seorang pria dan wanita yang menyerang pos pemeriksaan keamanan di luar pengadilan Istambul pada Selasa (6/2).

Polisi mengatakan kedua pelaku adalah anggota organisasi ‘teroris’ sayap kiri. Sebanyak enam orang mengalami luka-luka akibat kejadian tersebut.

Dikutip AFPMenteri Dalam Negeri Turki, Ali Yerlikaya, meyakini pelaku penyerangan adalah anggota Front Partai Pembebasan Rakyat Revolusioner (DHKP-C).


DHKP-C adalah kelompok pemberontak sayap kiri yang melakukan serangan berkala di Turki sejak tahun 1980an.

“Sementara teroris yang mencoba melakukan penyerangan berhasil dilumpuhkan, enam orang lainnya, termasuk tiga polisi dan tiga warga, terluka,” kata Yerlikaya dalam keterangannya.

Kelompok DHKP-C tidak mengaku bertanggung jawab atas serangan tersebut.

Dalam penyerangan tersebut, kedua pelaku melepaskan tembakan ke pos pemeriksaan polisi dekat gedung pengadilan pusat di Istanbul. Terjadi baku tembak antara kedua pelaku dengan polisi di lokasi.

“Percobaan serangan teroris dilakukan hari ini di pos pemeriksaan di depan Gedung Pengadilan Caglayan,” kata Yerlikaya.

“Ditemukan dua pengkhianat bernama EY dan PB yang telah dinetralisir merupakan anggota organisasi teroris DHKP-C,” imbuhnya.

Rekaman video dari lokasi kejadian menunjukkan kehadiran polisi dalam jumlah besar di gerbang gedung pengadilan setempat, dengan pintu masuk dan keluar diblokir.

Menteri Kehakiman Turki Yilmaz Tunc menyatakan bahwa jaksa telah melakukan penyelidikan atas serangan tersebut.

Bulan lalu, sekelompok pria bersenjata ISIS melepaskan tembakan ke sebuah gereja di Istanbul, menewaskan satu orang.

Ankara telah menahan beberapa orang yang dicurigai memiliki hubungan dengan kelompok tersebut atau serangan tersebut.

(rds)

[Gambas:Video CNN]

!function(f,b,e,v,n,t,s){if(f.fbq)return;n=f.fbq=function(){n.callMethod?
n.callMethod.apply(n,arguments):n.queue.push(arguments)};if(!f._fbq)f._fbq=n;
n.push=n;n.loaded=!0;n.version=’2.0′;n.queue=[];t=b.createElement(e);t.async=!0;
t.src=v;s=b.getElementsByTagName(e)[0];s.parentNode.insertBefore(t,s)}(window,
document,’script’,’//connect.facebook.net/en_US/fbevents.js’);

fbq(‘init’, ‘1047303935301449’);
fbq(‘track’, “PageView”);