Jakarta –
Bosan dengan sayuran yang biasa saja? Kamu bisa meracik tumis rebung yang berbumbu sederhana ini. Dipadukan dengan paprika dan ayam rasanya jadi gurih segar.
Rebung atau pucuk bambu dikenal sebagai sayuran kaya mineral dan serat. Bisa diolah menjadi beragam masakan. Dibuat kari, gulai, sayur gurih atau tumisan. Karena rasanya hambar perlu diberi bumbu yang kuat.
Karena renyah segar, rebung cocok dibuat tumisan. Bisa dipakai rebung muda segar yang sudah direbus atau rebung kalengan. Dipadukan dengan sedikit daging ayam dan paprika sehingga rasanya renyah segar sedikit pedas.
Pastikan rebung rebus sudah tidak beraroma tajam, tambahkan cabe bubuk atau irisan cabe rawit jika suka rasa lebih menyengat. Cocok untuk lauk makan siang atau malam yang praktis.Berikut ini bahan-bahan dan tips membuatnya.
Resep Tumis Rebung dan Paprika
Renyah segar rebung dimasak bersama ayam dan paprika yang sedikit pedas. Bisa jadi lauk enak makan malam. |
Durasi | Tingkat Kesulitan | Porsi |
---|---|---|
30 menit | mudah | 4 |
Daerah Asal Masakan : China | ||
Kategori Masakan : sayuran |
Bahan Bahan
|
Cara Memasak:
|
|
Tips membuat tumis rebung dan paprika:
1. Untuk rebung bisa dipakai rebung yang sudah direbus empuk atau rebung kalengan.
2. Paprika dalam resep bisa diganti dengan cabai hijau besar yang diiris sering tipis.
Simak Video “Masak Masak: Resep Rebung Kikil Kuah Kuning“
(odi/odi)