Site icon Pahami

Pahami- Resep Bubur Ayam Sukabumi, Lembut Gurih untuk Sarapan


Jakarta

Bubur ayam tradisional ini rasanya lembut gurih. Diberi kuah kaldu yang manis sedikit gurih, rasanya jadi lebih mantap. Apalagi ditambah topping beragam.

Membuat bubur ayam ternyata tak sulit. Bubur perlu dimasak perlahan dengan api kecil agar lembut kental. Seperti bubur ayam Sukabumi yang populer karena siraman kaldu berbumbu.

Kuah kaldu yang diberi bumbu kecap dan rempah membuat bubur semakin lezat. Toppingnya berupa ayam suwir, cakue, kedelai goreng dan kerupuk. Ditambah bawang goreng dan seledri cincang.


Karena diberi kuah bubur dibuat kental pekat. Bisa ditambahkan kerupuk dan sambal agar makin sedap. Bahan-bahan dan cara membuatnya ada di resep berikut ini.

Resep Bubur Ayam Sukabumi

Kental gurih bubur ayam Sukabumi ini semakin lezat disiram kuah kaldu berbumbu.

Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
60 menit mudah 6
Daerah Asal Masakan : Jawa Barat
Kategori Masakan : bubur

Bahan Bahan

  • Bubur:
  • 2 liter air
  • 2 lembar daun salam
  • 2 sdt garam
  • 200 g beras, cuci, tiriskan
  • Kuah:
  • 1/2 ekor ayamnegeri, potong-potong
  • 2 sdm minyak sayur
  • 1 sdm kecap manis
  • Haluskan:
  • 8 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 1/4 butir pala
  • 1/2 sdt merica butiran
  • 3 butir kemiri
  • 2 cm kunyit
  • 1 sdt ketumbar
  • 2 sdt garam
  • Pelengkap:
  • kedelai goreng
  • cakue, iris halus
  • seledri cincang
  • bawang merah goreng
  • kerupuk/emping

Cara Memasak:

  1. Bubur: Didihkan air, garam dan daun salam. Masukkan beras, masak hingga beras hancur dan kental. Angkat.
  2. Kuah: Rebus ayam bersama air secukupnya hingga ayam lunak. Angkat ayam, ukur kaldunya sebanyak 1 liter.
  3. Goreng ayam hingga kecokelatan. Suwir halus dagingnya. Sisihkan.
  4. Didihkan kaldu. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Angkat.
  5. Masukkan ke dalam kaldu, tambahkan kecap. Didihkan kembali. Angkat.
  6. Taruh bubur di mangkuk-mangkuk saji.
  7. Siram kuah, beri ayam suwir, dan Pelengkapnya.
  8. Sajikan hangat.
Beras dimasak dalam air untuk bubur ayam. Foto: iStock

Tips membuat bubur ayam Sukabumi:

1. Gunakan beras pulen agar tekstur bubur lembut dan kental.
2. Ayam untuk bubur ini bisa ayam rebus saja atau ayam digoreng hingga agak kering lalu disuwir halus.

Simak Video “Bubur Ayam Oriental H. Furoda dengan Aneka Topping Menggoda

(odi/odi)



Source link

Exit mobile version