Site icon Pahami

Pahami- Resep Bola Udang Wijen Saus Madu, Guirh Renyahnya Bikin Nagih


Jakarta

Bola-bola udang yang gurih renyah selalu jadi favorit. Apalagi ditambah wijen yang harum dan dicocol saus madu yang legit asam. Dijamin ketagihan.

Kalau bosan dengan sambal udang atau udang goreng, kamu bisa mengolah udang jadi bola-bola yang renyah gurih. Udang segar dipadukan dengan duan bawang hingga renyah enak.

Sebagai penambah aroma sedap, ditambahkan minyak wijen dan biji wijen sebagai taburan. Pelengkapnya berupa saus madu dengan sedikit tambahan air jeruk lemon.


Bola udang goreng ini bisa jadi lauk atau camilan gurih. Gunakan udang segar dan nikmati selagi hangat. Bahan-bahannya mudah didapat dan cara membuatnya ada di resep berikut ini.

Resep Bola Udang Wijen Saus Madu

Gurih empuk bola-bola udang ini makin enak dicocol saus madu yang manis asam.

Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
45 menit mudah 10
Daerah Asal Masakan : China
Kategori Masakan : udang

Bahan Bahan

  • 500 g udang kecil, kupas
  • 50 g tepung kanji
  • 50 g tepung terigu
  • 1 butir telur ayam besar
  • 2 siung bawang putih cincang halus
  • 1 sdm kaldu jamur bubuk
  • 1 sdt merica bubuk
  • 1 sdm minyak wijen
  • 2 sdt garam
  • 3 sdm daun bawang iris kasar
  • minyak goreng
  • Saus Madu, aduk rata:
  • 100 ml madu
  • 2 sdm air matang
  • 2 sdm air jeruk lemon
  • 1/4 sdt garam
  • Taburan:
  • 2 sdm wijen hitam
  • 2sdm wijen putih

Cara Memasak:

  1. Masukkan udang, tepung kanji, tepung terigu dan bahan lainnya kecuali daun bawang, dalam foodprocessor atau chopper, proses hingga halus.
  2. Jika tak ada foodprocessor, cincang udang dengan pisau lalu aduk dengan bahan lainnya hingga rata.
  3. Masukkan daun bawang, putar sebentar.
  4. Bentuk adonan menjadi bola-bola sebesar bakso dengan bantuan sendok makan.
  5. Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga cokelat kekuningan dan matang. Angkat, tiriskan.
  6. Taburi dengan wijen dan sajikan dengan Saus Madu
Udang jerbung kecil segar untuk bola udang. Foto: iStock

Tips membuat bola udang wijen saus madu:

1. Gunakan udang yang benar-benar segar agar rasanya gurih dan aromanya tidak anyir.
2. Jika adonan udang terlihat terlalu kental, tambahkan sedikit air dan proses hingga adonan mudah dibentuk.

Simak Video “Masak Masak: Bikin Makanan Viral Bola Udang Goreng

(odi/odi)



Source link

Exit mobile version